Pramuka dan Hasil Karya WBP Lapas Narkotika Pematangsiantar Pukau Tamu Undangan di Acara Kenegaraan Pembagian Remisi Umum dan Remisi Dasawarsa

LIPUTAN 3

- Redaksi

Selasa, 19 Agustus 2025 - 00:07 WIB

5023 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pematang Raya | Pada momentum bersejarah Upacara Kenegaraan dalam rangka Pemberian Remisi Umum dan Remisi Dasawarsa, Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar menghadirkan penampilan istimewa yang berhasil memukau para tamu undangan.

Penampilan atraktif dari anggota Pramuka Lapas Narkotika menjadi sorotan utama, menampilkan kekompakan, semangat, dan kedisiplinan yang selaras dengan jiwa kepramukaan.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tak hanya itu, hasil karya kreatif warga binaan juga turut diperlihatkan dalam acara tersebut. Kain ecoprinting dengan motif alami yang indah, serta lukisan penuh makna karya tangan terampil warga binaan, dipamerkan kepada tamu undangan.

Karya-karya tersebut tidak hanya menjadi bukti nyata pembinaan di dalam lapas, tetapi juga mencerminkan semangat berkarya dan perubahan positif yang terus tumbuh di kalangan warga binaan.

Melalui penampilan Pramuka dan pameran hasil karya warga binaan ini, Lapas Narkotika Pematangsiantar menunjukkan bahwa di balik jeruji, masih ada semangat nasionalisme, kreativitas, dan harapan baru yang terus dibina untuk masa depan yang lebih baik.

Apresiasi yang tinggi pun diberikan oleh para tamu undangan, termasuk jajaran pemerintah daerah dan pejabat yang hadir. Mereka menilai penampilan Pramuka serta hasil karya warga binaan sebagai bukti bahwa pembinaan yang dijalankan tidak hanya berfokus pada kedisiplinan, tetapi juga mengembangkan potensi, keterampilan, dan rasa percaya diri warga binaan untuk kembali berdaya guna di tengah masyarakat.

Dengan semangat kebersamaan dan dukungan dari seluruh pihak, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi warga binaan untuk terus berproses memperbaiki diri.

Lapas Narkotika Pematangsiantar berkomitmen menghadirkan program pembinaan yang lebih variatif dan produktif, sehingga warga binaan dapat menatap masa depan dengan penuh optimisme dan siap berkontribusi positif setelah bebas nanti.(AVID/rel)

Berita Terkait

Aksi Gotong Royong Bersama Warga Kelurahan Kahean Sambut HUT Kota Pematangsiantar ke-154 Tahun
Naif, Isu Lama Di Medsos Dimunculkan Lagi Untuk Mendiskreditkan Lapas Narkotika Kelas IIA Pematang Siantar
Ketua Umum LSM Halilintar RI Minta Poldasu Turun Kembali Ke Pematang Siantar
Langkah Berbenah, Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Melaksanakan Razia Insidentil Kamar Hunian
Wartawan Yang Pro Aksi Pengrebekan Lokasi Peredaran Narkoba Oleh Polda Diancam Akan Dibunuh Sekelompok Orang Di Pematangsiantar

Berita Terkait

Selasa, 23 September 2025 - 17:23 WIB

EWC IV Tingkat Nasional 2025: Ajang Literasi Akademik Mahasiswa Kembali Digelar

Kamis, 12 Juni 2025 - 15:33 WIB

PT MGK Jadi Ancaman Hukum dan Lingkungan, Presma UTU Serukan Tindakan Tegas Polda Aceh

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:36 WIB

Arhammar Ridha Resmi Maju Sebagai Calon Ketua DPD PAN Aceh Barat Periode 2025-2030

Berita Terbaru