Kalapas Sibolga Lakukan Silaturahmi ke DPRD Kota Sibolga, Sampaikan Undangan Penyerahan Remisi HUT RI ke-80

LIPUTAN 3

- Redaksi

Senin, 18 Agustus 2025 - 23:22 WIB

5024 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sibolga – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Sibolga Novriadi didampingi Kasubsi Pelaporan dan Tata Tertib Andi Manalu melaksanakan kunjungan silaturahmi ke kantor DPRD Kota Sibolga, Rabu (13/08/2025).

Kedatangan rombongan Lapas Sibolga disambut langsung oleh Ketua DPRD Kota Sibolga, Ansyar Afandi Paranginangin di ruang kerjanya. Suasana pertemuan berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan, diwarnai diskusi seputar tugas, fungsi, dan peran strategis Pemasyarakatan dalam pembinaan warga binaan.

Dalam kesempatan tersebut, Kalapas Sibolga Novriadi juga secara resmi menyampaikan undangan kepada DPRD Kota Sibolga untuk menghadiri penyerahan Remisi Umum dan Remisi Dasawarsa yang akan digelar pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 di Lapas Sibolga.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kalapas Sibolga Novriadi menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan langkah untuk memperkuat sinergi antara Lapas dan DPRD.

“Silaturahmi ini tidak hanya sekadar formalitas, tetapi sebagai upaya mempererat hubungan kelembagaan. Kami ingin DPRD memahami peran Pemasyarakatan sekaligus turut berkolaborasi dalam mendukung pembinaan dan reintegrasi sosial warga binaan,” ujarnya.

Kunjungan ini diharapkan menjadi awal dari kerja sama yang lebih intens antara Lapas Sibolga dan DPRD Kota Sibolga, khususnya dalam program pembinaan dan kegiatan yang melibatkan masyarakat.(Tim Humas Lasiga).

Berita Terkait

Petugas Lapas Sibolga Gagalkan Upaya Penyelundupan Diduga Narkoba Lewat Titipan Makanan
Jelang Penyerahan Remisi, Kalapas Sibolga Lakukan Koordinasi dengan Pemerintah Kota Sibolga

Berita Terkait

Selasa, 23 September 2025 - 17:23 WIB

EWC IV Tingkat Nasional 2025: Ajang Literasi Akademik Mahasiswa Kembali Digelar

Kamis, 12 Juni 2025 - 15:33 WIB

PT MGK Jadi Ancaman Hukum dan Lingkungan, Presma UTU Serukan Tindakan Tegas Polda Aceh

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:36 WIB

Arhammar Ridha Resmi Maju Sebagai Calon Ketua DPD PAN Aceh Barat Periode 2025-2030

Berita Terbaru